Wednesday, August 1, 2012
Philip Roesler: Lisensi Perbankan Untuk Bailout Adalah Kesalahan
Adilist - Menteri perekonomian Jerman Philipp Roesler mengatakan pada hari rabu bahwa dia menentang pemberian lisensi perbankan untuk dana talangan baru zona Eropa, dia mengatakan ini akan menyalakan inflasi dan mengurangi tekanan pada negara untuk mereformasi ekonomi mereka.
Beberapa pemerintah zona euro mengatakan dana ESM harus menerima lisensi perbankan dari Bank Sentral Eropa sehingga akan memungkinkan untuk membeli surat utang dalam jumlah yang hampir tak terbatas, sehingga dapat menekan yield obligasi untuk negara yang berutang besar seperti Spanyol dan Italia.
"Kanselir Jerman (Angela Merkel), menteri keuangan Jerman (Wolfgang Schaeuble) dan saya semua sepakat bahwa, izin perbankan untuk ESM tidak bisa menjadi jalan yang kita ambil," kata Roesler kepada wartawan."Kami tidak ingin mengambil jalan untuk inflasi Eropa tetapi lebih ke stabilitas Eropa," katanya.
Roesler, pemimpin pro-bisnis Free Democrats, mitra junior dalam koalisi sayap kanan Merkel, juga mengatakan ia memperkirakan Bank Sentral Eropa untuk tetap fokus pada tugas utamanya yaitu menjaga stabilitas harga di zona euro.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment